Bahan
- 300 gram jerohan sapi
- 300 gram daging sapi sandung lamur, rebus
- 4 sdm minyak untuk menumis
- 7 siung bawang putih
- 5 butir bawang merah
- 1 sdt merica butiran
- 4 cm jahe
- 2 cm kunyit
- 1 sdm garam
- 6 lembar daun jeruk purut
- 3 batang serai, memarkan
- 1 1/2 liter air kaldu sapi
- 1 sdm tepung beras, larutkan dengan 50 ml air
- 1 tangkai seledri, iris halus
- 2 batang daun bawang , iris halus
- 200 gram soun, rendam air hangat, tiriskan
- bawang merah goreng
- 10 buah cabai rawit merah, rebus
- 5 butir kemiri goreng
- 1 sdt garam
- Potong-potong jerohan dan daging rebus. Panaskan minyak, tumis bumbu halus bersama daun jeruk dan serai sampai harum. Masukkan potongan daging dan jerrohan. Tumis sebentar. Tuangkan air kaldu, lalu didihkan.
- Masukkan larutan tepung beras, aduk dan masak sampai kental. Tambahkan irisan seledri dan daun bawang. Aduk sebentar, angkat.
- Atur soun dalam mangkuk saji. Beri potongan daging dan jerohan. Tuang kuah panas ke atasnya, taburkan bawang merah goreng. Sajikan bersama sambal kemiri.
sumber: kitabmasakan